Minggu, 29 Maret 2020

Bayi yang Sebut Makan Telur Bisa Cegah Covid-19 adalah Informasi Hoax!

Belakangan ini banyak sekali narasi menghebohkan dari warganet yang dikait-kaitkan dengan pandemi Covid-19. Salah satunya seperti unggahan mengenai bayi yang baru lahir menyebut jika makan telur rebus bisa mencegah penularan Covid-19. Unggahan itu pun kemudian viral di media sosial dan menjadi pembahasan warganet.

Bayi yang Sebut Makan Telur Bisa Cegah Covid-19 adalah Informasi Hoax!
Foto: Tangkapan layar warga berebut telur (Suara)


Salah satu warganet yang membagikan informasi tersebut adalah pengguna Facebook bernama La Maddukellieng. Dalam unggahannya, ia juga membagikan video yang memperlihatkan sekumpulan orang tengah mengerubungi mobil pikap untuk berebut telur.

Pengguna Facebook tersebut juga menuliskan narasi yang berbunyi:

"Bayi baru lahir bisa bicara katanya makan telur tengah malam bisa menangkal virus corona, dalam hitungan menit telur habis terjual. Berita Hoax dipercaya pemerintah dan ulama diabaikan #hoax3 #imanandadiuji,"

Narasi tersebut pun semakin viral setelah dibagikan ulang oleh pengguna Instagram dengan username @lambe_turah.

Lantas bagaimana kebenaran informasi tersebut?


PEMERIKSAAN FAKTA
Setelah Hansip Hoax mencari tahu fakta sebenarnya dari narasi tersebut, diketahui jika informasi yang mengklaim bahwa bayi baru lahir yang menyebut jika makan telur bisa mencegah Covid-19 adalah informasi palsu.

Hal tersebut diketahui setelah pengguna Facebook bernama Michye Masela Fatlolona memberikan pernyataan klarifikasi atas viralnya narasi tersebut. Ia mengaku menjadi orang pertama yang membagikan informasi palsu tersebut.

Dalam klarifikasinya, Michye mengaku tak berniat untuk menyebarkan berita hoax. Hal itu dikarenakan unggahan tersebut sebenarnya diperoleh dari akun lain. Selain itu, ia juga menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak atas kegaduhan yang telah terjadi karena narasi palsu tersebut.

Kini akun Facebook Michye Masela Fatlolona tersebut pun diketahui telah menghilang keberadaannya.


KESIMPULAN
Jadi Gan, berdasarkan penulusuran fakta yang dilakukan Hansip Hoax, dapat disimpulkan bahwa narasi yang menyebut jika bayi baru lahir yang menyebut makan telur dapat mencegah Covid-19 adalah informasi yang salah alias hoax.

* * *

Sebarkan ya informasi dan klarifikasi ini ke rekan dan keluarga kalian agar terhindar dari hoax yang menyesatkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar